TNI-POLRI

Koarmada II Gelar Upacara Peringatan HUT Ke-79 TNI

CS, Surabaya – Komando Armada II menggelar upacara peringatan HUT ke-79 Tentara Nasional Indonesia, dipimpin oleh Pangkoarmada II Laksda TNI Ariantyo Condrowibowo yang diwakili Komandan Denma Koarmada II Kolonel Laut (P) Choirul Arif, S.E., M.Tr.Opsla., bertempat di Dermaga Madura Koarmada II, Ujung Surabaya. Sabtu (5/10).

Upacara peringatan HUT ke-79 TNI di Koarmada II diikuti oleh prajurit dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Koarmada II.

Peringatan HUT ke-79 TNI yang jatuh setiap pada tanggal 5 Oktober bertujuan untuk mengenang dan menghormati sejarah berdirinya Tentara Nasional Indonesia serta memperkuat rasa nasionalisme dan patriotisme di kalangan prajurit TNI maupun masyarakat.

Dalam amanat Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto yang dibacakan oleh Dandenma Koarmada II menyampaikan bahwa Prajurit TNI harus bekerja keras dan bekerja ikhlas dengan memaksimalkan kemampuan, memanfaatkan peluang, memberikan kepedulian terhadap lingkungan sekitar, dan bertanggung jawab terhadap tugas yang dilaksanakan dengan dilandasi semangat gotong-royong dan sinergitas bersama komponen bangsa lainnya.

“Pada momentum ini Saya juga ingin menyampaikan rasa hormat dan penghargaan kepada seluruh Prajurit atas dedikasi dan integritasnya dalam menjalankan tugas, sehingga TNI hingga saat ini terus mendapatkan kepercayaan dan tempat di hati rakyat Indonesia,” ungkap Panglima TNI dalam amanatnya.(tsb)

admin

Share
Published by
admin

Recent Posts

Dukung Efisiensi Operasional dan Distribusi Logistik, TPS akan Terapkan Terminal Booking System (TBS)

CS, Surabaya – PT Terminal Petikemas Surabaya (TPS), anak perusahaan Subholding Pelindo Terminal Petikemas (SPTP),…

3 jam ago

TPS Gelar Webinar tentang IT Guna Mitigasi Cyber Attack

CS, Surabaya – PT Terminal Petikemas Surabaya (TPS), anak perusahaan Subholding Pelindo Terminal Petikemas (SPTP),…

6 hari ago

Kerja sama TPS dan Bea Cukai Institusi Kepabeanan ASEAN Bahas Efisiensi Pengelolaan Logistik Internasional dan Koordinasi Lintas Batas di Surabaya

CS, Surabaya – Sebagai bagian dari upaya mempercepat reformasi sektor logistik, para perwakilan dari institusi…

2 minggu ago

TPS Raih Penghargaan Indonesia DEI & ESG Awards (IDEAS) 2025

CS, Surabaya – PT Terminal Petikemas Surabaya (TPS), anak perusahaan dari Subholding Pelindo Terminal Petikemas…

2 minggu ago

SPTP dan TPS Inisiasi Program Kolaboratif Peduli Lingkungan melalui Pendirian Bank Sampah

CS, Surabaya – PT Terminal Petikemas Surabaya (TPS), anak perusahaan dari Subholding Pelindo Terminal Petikemas…

3 minggu ago

Arus Peti Kemas TPS Pada Bulan Mei 2025 Naik 13 Persen

CS, Surabaya – PT Terminal Petikemas Surabaya (TPS) mencatatkan peningkatan arus peti kemas pada bulan…

3 minggu ago