METROPOLIS

TPS Sambut Layanan Baru Maersk di Awal 2025

CS, Surabaya – PT Terminal Petikemas Surabaya (TPS), anak perusahaan Subholding Pelindo Terminal Petikemas (SPTP), kembali dipercaya untuk melayani rute pelayaran baru pada Februari 2025. Layanan tersebut, IN2 Service, dioperasikan oleh Maersk dengan tujuan Tanjung Pelepas, Malaysia, dan Singapura. Kapal perdana yang melayani rute ini, MV. Brickell dengan Voyage 506S, bersandar di dermaga internasional TPS pada Kamis (13/2).

“Dengan adanya layanan IN2 Service ini, diharapkan dapat memperkuat jaringan feeder yang lebih andal dan fleksibel di kawasan ini, dan memberikan lebih banyak pilihan layanan bagi pelanggan”, demikian Wahyu Widodo, Direktur Utama PT TPS menyampaikan. Wahyu menambahkan bahwa IN2 Service menjadi layanan terbaru yang diluncurkan di awal tahun 2025 yang diharapkan semakin memperkuat kemitraan strategis antara TPS dan Maersk.
“Dan ini menjadi bentuk kepercayaan yang perlu kami jaga” tambah Wahyu.

Dukungan fasilitas penunjang layanan, seperti layanan Bea Cukai dan Karantina yang tersedia, menjadikan TPS semacam “one stop logistic services”, ditambah pula dengan catatan kinerja baik, yang dicapai TPS dari sisi produktivitas bongkar muat sepanjang tahun 2024 dengan capaian 53 box/ship/hour, melampaui standar nasional yang ditetapkan Kementerian Perhubungan melalui Kantor Otoritas Pelabuhan Utama Tanjung Perak di Surabaya, yakni 48 box/ship/hour. Digitalisasi layanan TPS juga menjadi andalan yang mendukung tata kelola layanan yang efektif, effisien dan transparan, guna terpenuhinya 4 aspek kebutuhan pelanggan, yaitu speed of service, reliability, accuracy dan safety & security.

Head of Ocean Operations Maersk South East Asia & North East Asia (SEA & NEA), Mariel Metzker, yang hadir bersama manajemen TPS dalam penyambutan kapal, mengungkapkan kegembiraannya atas kerja sama yang terus berkembang dengan TPS. “Peluncuran layanan ini di Surabaya dan Semarang semakin memperkuat jaringan konektivitas Maersk untuk memenuhi kebutuhan pelanggan di Indonesia. Kami sangat senang bisa meningkatkan kolaborasi dengan TPS, yang selama ini memberikan dukungan profesional serta berkontribusi dalam menciptakan
efisiensi operasional,” ujar Metzker.

“Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada TPS dan kami akan terus berupaya
memberikan layanan prima yang berkelanjutan. Semoga servis baru ini akan membuka pintu
peluang untuk meningkatkan kemajuan ekspor di Jawa Timur dan sekitarnya”, tutup Wahyu.(tsb)

admin

Share
Published by
admin

Recent Posts

TPS Dukung Transformasi Hijau Pelabuhan Nasional lewat Elektrifikasi Alat

CS, Surabaya – PT Terminal Petikemas Surabaya (TPS), anak usaha Pelindo Terminal Petikemas, terus menunjukkan…

6 jam ago

Arus Petikemas TPS Pada Bulan Maret 2025 Tetap Tumbuh Di Tengah Ketidakpastian Ekonomi Global

CS, Surabaya – PT Terminal Petikemas Surabaya (TPS) mencatatkan peningkatan arus peti kemas pada bulan…

1 minggu ago

Proyek Rumah Sakit Onkologi Bojonegoro Mangkrak: Ke Mana Tanggung Jawab Konsultan Pengawas

  CS,Bojonegoro - Proyek rumah sakit khusus onkologi di Desa Talok, Kecamatan Kalitidu, Kabupaten Bojonegoro,…

3 minggu ago

Wujudkan Pelabuhan Bersih, TPS Sosialisasikan Lagi Komitmen Pelindo Bersih

CS, Surabaya – Di bulan Ramadhan, kegiatan di PT Terminal Petikemas Surabaya (TPS) semakin meningkat.…

3 minggu ago

Tingkatkan Ketaqwaan dan Kepekaan Sosial, TPS Gelar Tadarus Al Qur’an dan Pelindo Berbagi Ramadhan di TPS

CS,Surabaya – Momentum bulan suci Ramadhan dimanfaatkan PT Terminal Petikemas Surabaya (TPS) untuk memperkuat nilai…

3 minggu ago

Dukung Strategi Pelindo, TPS Sukses Terapkan Planning and Control untuk Kapal Full and Down

CS, Surabaya – Transformasi bisnis dan operasional pasca integrasi Pelindo terus menunjukkan hasil positif di…

4 minggu ago